HEY! HEY! HEYYY!!!🗧
Jumpa lagi dengan Tory yang bener-bener bikin kangen sampai bikin kalian
susah tidur.. *ditimpuk readers* kali ini Tory kembali hadir dengan review
anime dan sekelebat info anime-anime apa saja yang akan Tory ikuti di Spring
Season kali ini. Tory benar-benar minta maaf karena menjadi sangat pasif
belakangan ini dikarenakan kami benar-benar sangat sibuk dengan kehidupan yang
sesungguhnya(?) ciee lebay.
Bagi readers sekalian yang masih ujian semoga ujiannya dilancarkan yaaa…
ingat! Usaha tidak akan pernah mengkhianati hasil, kalau kamu sudah merasa
berusaha maksimal namun hasilnya tak seperti yang kau inginkan itu tandanya
usaha orang lain jauh lebih maksimal jadi jangan pantang menyerah yaa~
Oh ya, event drawing yang kemarin benar-benar Tory batalkan yaa karena
tak ada satupun yang ikut T.T jadi postnya sudah Tory hapus. Sayang sekali
readers sekalian padahal eventnya sangat sederhana dengan hadiah yang wah…
baiklah mari kita berlanjut ke pembahasan kita pada hari ini yaitu anime Fukigen
Na Mononokean. Anime ini terbagi menjadi 2 season yang mana season 2 sedang on
going. Baiklah langsung saja kita bahas dari awal.
1. Fukigen Na Mononokean Season 1 (END)
Season
pertama mengisahkan awal mula Ashiya Hanae (laki-laki ya gaess) bisa melihat yokai (siluman) yang tidak bisa dilihat
oleh orang lain. Dia terus diikuti oleh Moja/Kedama kemanapun ia pergi dan
tidak sengaja menemukan kontak pengusiran yokai
ke dunia bawah yang dilakukan oleh Abeno Haruitsuki selaku pemilik
Mononokean yang baru. Abeno juga manusia seperti Ashiya yang bisa melihat yokai. Melihat Ashiya yang sedikit kasar
pada yokai membuat Abeno sedikit
emosi dan akhirnya mau membantu Ashiya dengan syarat harus membayar dengan
sejumlah uang yang berlaku di Dunia Bawah karena tidak sanggup membayar jadilah
Ashiya bekerja sebagai karyawan Abeno di Mononokean.
Mononokean
sendiri adalah yokai berwujud ruang
minum teh yang bisa terhubung kemana saja (kayak pintu kemana sajanya
doraemon). Ashiya Hanae sendiri merupakan anak dari Ashiya Sakae (serius
bapaknya Hanae cakep bats mirip sama Abeno malahan) yang juga karyawan
Mononokean sebelumnya bersama Aoi si pemilik Mononokean sebelumnya (dia
berwujud kucing hitam). Namun secara misterius mereka berdua tak diketahui
keberadaannya, bahkan Hanae hanya bertemu ayahnya saat masih kecil dan menurut
manganya yang ditemui Hanae bukanlah Sakae melainkan Aoi yang berubah wujud
menjadi Sakae karena diduga Sakae sudah meninggal pada saat itu.
Panjang
banget yak gua udah kayak spoiler hahaha.. untuk kehalusan gerakan nih yaa
standard lah, gak jelek tapi gak bagus-bagus banget juga, setidaknya
visualisasi gambarannya gak bikin kita kesal dan tak ada adegan berulang.
Anime
ini sudah tamat dengan jumlah 13 episode yang bikin greget Hanae dan Abeno
sudah seperti saudara beda warna.
Tiba-tiba mononokeannya muncul di depan pintu kelas |
ini si Moja/Kedama |
Awal mula dan pertama kalinya kekuatan Ashiya muncul untungnya Abeno yang khawatir segera mencarinya |
Si Legislator yang mengingatkanku pada Gintoki |
2. Fukigen Na Mononokean Season 2 (END)
Merupakan
lanjutan dari season 1 kali ini Hanae (Tory bingung mau sebut Ashiya atau
Hanae) kembali ke dunia bawah karena diminta tolong oleh Legislator. Di dunia
bawah ada 3 penguasa tertinggi yaitu Legislator, Hakim, dan Eksekutif.
Eksekutif yang tahu Hanae yang merupakan manusia datang ke Dunia Bawah
membuatnya marah (eksekutif tak suka manusia). Eksekutif membuat Hanae takut
hingga sulit bernapas hingga Abeno
menggunakan “pengaruh”nya untuk menghentikan Eksekutif. Dengan segala
pertimbangan dan beragam hal yang disepakati akhirnya diputuskan Hanae tak
boleh ke Dunia Bawah lagi dan ini membuat Legislator merasa bersalah dan cukup
kesal dengan Eksekutif. Meskipun Legislator akhirnya berhasil membuat Hanae
bisa kembali ke Dunia Bawah tetapi Abeno tetap tak mengizinkan dan Hanae juga
belum mau ke Dunia Bawah.
Abeno
cukup khawatir saat tahu kalau Hanae bisa menggunakan “pengaruh” juga dan
hampir saja menyakiti Yahiko (yokai
rubah) secara tak sadar. Kekuatan Hanae ia dapatkan dari ayahnya, Ashiya Sakae
yang bahkan bisa membunuh dan menyegel yokai.
Ketika Hanae terancam nyawanya “pengaruh”nya akan muncul dengan sendirinya.
Bahkan di manga Abeno sampai tidak tidur menjaga Hanae karena ia bisa
mengeluarkan “pengaruh”nya secara tak sadar saat bermimpi (semacam mengigau).
Saat
menghadapi yokai laba-laba Hanae yang
secara tak sadar dibantu oleh Sakae membunuh yokai dengan “pengaruh”nya. Ini membuat Abeno merasa bersalah
karena tidak seharusnya yokai dibunuh
(tapi emang si yokai dendam sama
Sakae sih). Untuk kehalusan gerakan di season 2 ini semakin bagus yaa bahkan
visualisasinya pun terlihat banget ada peningkatan. Pastinya season 2 juga
lebih kocak karena Hanae merupakan seseorang yang penakut sejak bisa melihat yokai. Tory menemukan anime ini secara
tidak sengaja setelah melihat kompilasi funny scene mereka di yutup
karena Abeno mengingatkan Tory pada Heiwajima dari Durarara (gold semua
meskipun Tory akui Abeno-san lebih cakep).
Anime ini telah E.N.D di episode 13 yang mana cukup mengecewakan karena lumayan beda di manga. Manganya sendiri belum update yah masih di chapter 65 (Please let me know if the chapter already up).
Kalian bisa download di Animekompi atau beberapa situs yang
menerjemahkan Fukigen Na Mononokean. Mri berdoa semoga akan ada movie atau season 3 nya yahhh aamiin.
Fly~ |
Abeno peduli banget sama Hanae |
This is the Executive |
Saking pedulinya atasannya pun dilawan demi Hanae yang anaknya Sakae |
Habis itu Abeno datang dan Hanae di tendang hahaha |
Cieee ketemuu |
K-K-Kenma? Is that you? |
Waktu dirasuki Sakae, Hanae jadi tambah ganteng dan kelihatan mature |
Bapak dan anak yang bertolak belakang secara penampilan LoL |
Etdahh gendong anak ampe kayak gitu |
Bapaknya beneran cakep banget.. |
Udah. Gitu doang. Masih berharap OVA/Movie/Season 3 |
Nah.. mari kita berlanjut ke Anime Spring yang
akan Tory ikuti. Tory bersyukur karena One Punch Man akan tayang lebih cepat
dari dugaan. Baiklah ini dia listnya
1.
One
Punch Man Season 2
2.
Shingeki
No Kyojin Season 3 Part 2
3.
Bungou
Stray Dogs Season 3
4.
RobiHachi
(may be yahh krn covernya lucu)
5.
Sarazanmai
(covernya lumayan rame sepertinya akan seru)
6.
Fairy
Gone(sinopsisnya lumayan horror)
Baiklahh itu saja perjumpaan kita kali ini readers tercintaa see you on the next post
Bye bye~
No comments:
Post a Comment